Cara Mudah Merawat Reel Pancing


Reel pancing merupakan piranti yang penting untuk sarana memancing dari reel pancing dari yang harganya murah (puluhan ribu) sampai mahal yang harganya jutaan bahkan puluhan juta. Meskipun reel pancing murah kalau dilakukan perawatan secara rutin maka akan awet, ini berlaku untuk untuk semua jenis reel pancing. Biarpun reel pancing mahal kalau penggunaan tidak sesuai aturan pakai juga tidak dilakukan perawatan pastinya akan cepat rusak apalagi yang sering dipakai mancing di laut. Memang tidak dipungkiri reel pancing mahal harga jutaan menggunakan bahan-bahan material yang bagus juga dilengkapi proteksi, seperti kedap air dan debu serta geer yang dilapisi pelumas khusus sehingga terlindungi dari karat meskipun dipakai dalam kondisi cuaca yang extrim sekalipun.

Sementara reel pancing murah? kalau kita bongkar dalamnya (harga di bawah 50 ribu) biasanya untuk menaik turunkan spool jadi satu dengan geer utama. Sementara untuk reel pancing yang harganya di atas 50 ribu biasanya geer untuk menaik turunkan spool sudah ada sendiri jadi putaran lebih ringan meskipun ada beban. Itu tadi sepintas tentang reel pancing.

Saya pribadi sebagai pengguna reel pancing murah cuma mengandalkan perawatan dan pemakaian yang wajar 😁 jadi kalau body luar sudah terlihat kotor selalu saya bersihkan. Kalau putaran terasa aneh biasanya saya bongkar untuk dibersihkan. Dan itu terbukti reel murah saya awet bertahun-tahun, ada pula yang sudah sekitar 20 tahun masih bagus dan layak pakai.

Untuk lebih jelasnya bisa dilihat pada video dibawah, sudah lengkap dari awal pembongkaran sampai akhir. Kebetulan yang saya bongkar reel spinning merk berkley jadul, spoolnya saja belum aluminium tapi sudah double klaker juga double geer(untuk naik turun spool, kalau geer ini ada sendiri tentunya senar lebih tertata rapi), yang dulu saya beli harganya cuma 65 ribu yang sudah menemani dalam suka dan duka mancing ikan di sungai juga di laut☺



No comments:

Post a Comment